Holisticare Logo
Kekebalan Tubuh Lebih Baik Usai Minum Vitamin C
Back to Article

Daya Tahan Tubuh

Kekebalan Tubuh Lebih Baik Dengan Bantuan Vitamin C

Anda tahu, Vitamin C begitu penting untuk manusia. Padahal vitamin ini tidak dapat diproduksi sendiri oleh tubuh manusia. Bahkan Vitamin C bisa berpengaruh terhadap kekuatan sistem kekebalan tubuh manusia. Seperti apa pengaruhnya?

Karena tidak dapat diproduksi sendiri, Anda perlu konsumsi makanan dan minuman dengan kandungan Vitamin C untuk memenuhi kebutuhan tubuh setiap hari. Anda juga bisa bantu menjaga kekebalan tubuh dengan cara mencukupi kebutuhan Vitamin C setiap hari.

Pilihlah suplemen Vitamin C yang berjenis Ester C, seperti Holisticare Ester C. Sebab Holisticare Ester C memiliki tingkat keasaman mendekati netral, sehingga lebih tidak perih di lambung. Kandungan Holisticare Ester C juga lebih mudah diserap oleh tubuh kita.

Bantu Memperkuat Kekebalan Tubuh

Vitamin C sendiri bermanfaat bagi sistem kekebalan tubuh kita. Inilah beberapa efek positif Vitamin C bagi kekebalan tubuh manusia.

  • Mendukung kerja neutrofil. Vitamin C dapat mendukung kerja neutrofil, sejenis sel darah putih. Fungsi neutrofil sendiri adalah melawan infeksi penyakit yang masuk ke dalam tubuh. Sel darah putih ini akan menyerang dan menghancurkan bakteri.
  • Membentuk antibodi. Vitamin C sangat diperlukan tubuh untuk membentuk antibodi yang akan memperkuat sistem kekebalan tubuh. Antibodi, atau immunoglobulin, merupakan protein yang diproduksi oleh tubuh dalam membantu melawan zat asing di dalam tubuh.
  • Meningkatkan kerja Sel Natural Killer. Sel ini merupakan salah satu jenis sel darah putih dengan tugas mencari dan membunuh sel-sel kanker, atau sel yang membahayakan tubuh. Sel ini merupakan bagian alami sistem kekebalan tubuh. Vitamin C akan mengaktifkan sel natural killer, yang membuat tubuh memiliki pelindung ekstra dari serangan penyakit.
  • Membantu kerja limfosit. Pada orang yang mencukupi kebutuhan harian Vitamin C, kinerja limfosit untuk melacak virus dan bakteri berbahaya akan meningkat. Limfosit merupakan jenis sel darah putih yang bertanggung jawab untuk merespon ketika virus dan bakteri masuk ke dalam tubuh, dan membantu melawan serta mencegah infeksi.

Fungsi Lain Vitamin C Bagi Tubuh

Selain membantu sistem kekebalan tubuh, apa sih peran penting Vitamin C dalam tubuh manusia lainnya? Beberapa diantaranya adalah:

  • Menjaga kesehatan gusi.
  • Membantu memperbaiki fungsi penglihatan.
  • Mengurangi efek paparan sinar matahari.
  • Untuk pertumbuhan dan perbaikan jaringan di seluruh bagian tubuh.
  • Membantu tubuh memproduksi kolagen, protein penting untuk pembentukan kulit, tulang rawan, otot dan pembuluh darah.
  • Sebagai antioksidan, yang menghambat kerusakan akibat radikal bebas.

Seperti apa sih fungsi Vitamin C bagi tubuh dalam menghadapi serbuan penyakit? Beginilah fungsinya, yang dibedakan berdasarkan jenis penyakitnya:

  • Penyakit Jantung: Vitamin C membantu melindungi arteri darah dari kerusakan dan memperlambat pengerasan arteri. Vitamin ini juga bantu cegah kerusakan akibat kolesterol jahat (LDL) dan menjaga arteri darah tetap fleksibel.
  • Tekanan Darah Tinggi: Vitamin C akan menurunkan risiko munculnya tekanan darah tinggi.
  • Diabetes: Membantu menstabilkan kadar gula darah penderita diabetes.
  • Flu: Mengonsumsi vitamin C secara rutin akan mengurangi risiko terkena flu.
  • Kanker: Vitamin C dapat menurunkan risiko beberapa jenis kanker, termasuk kanker kulit, kanker serviks, dan kanker payudara.
  • Osteoartritis: Vitamin C sangat penting dalam pembentukan kolagen yang merupakan bagian dari tulang rawan.
  • Asma: Vitamin C dapat membantu mengurangi gejala-gejala asma.
  • Pre-eklamsia: Vitamin C mampu membantu cegah terjadinya pre-eklamsia pada ibu hamil yang berisiko tinggi.
  • Degenerasi makula karena usia: Bersama nutrisi yang lain, Vitamin C akan melindungi mata dari degenerasi makula.


Website ini menggunakan cookie untuk memastikan Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari lebih lanjut.
Testing
Holisticare - Facebook Holisticare - Instagram Holisticare - Twitter Holisticare - Youtube